Wednesday 8 May 2013

Hebatnya Rumah Panjang, 43 Keluarga Hidup dalam Satu Atap


Rumah Panjang Saham, Kalimantan Barat (Foto: Mutya/Okezone)
Rumah Panjang Saham, Kalimantan Barat (Foto: Mutya/Okezone)
APA rasanya, satu rumah dihuni 40 lebih keluarga? Hal unik seperti ini dapat Anda saksikan di Rumah Panjang Saham, Kalimantan Barat.
Di Kabupaten Landak, tepatnya di Kampung Saham, Kalimantan Barat, Anda dapat melihat objek wisata tradisional yang unik, yaitu Rumah Panjang Saham. Rumah Panjang Saham adalah rumah adat Suku Dayak yang dihuni oleh 43 keluarga.
Rumah ini sudah tua, kabarnya sudah berdiri sejak 1875 atau lebih dari 130 tahun. Seperti namanya, rumah adat ini memang benar-benar panjang, mencapai 180 meter. 
Rumah ini dibangun dari kayu ulin, kayu khas Kalimantan. “Kayu ulin sangat kuat, karena semakin sering dia kena air, maka semakin bertambah kuat pula dia,” kata Albertus, salah seorang penghuni Rumah Panjang.
Rumah Panjang Saham sudah mengalami beberapa kali renovasi, meski banyak juga beberapa bagiannya yang masih asli dari sejak pertama kali dibangun.
Udara begitu panas saat Okezone mengunjungi Kampung Saham. Namun, hawa tersebut langsung berganti dengan kesejukan ketika kami memasuki Rumah Panjang Saham dan disambut dengan senyuman ramah penghuninya.
“Banyak wisatawan yang ke sini, kadang ada pula peneliti asing yang ingin mendalami kehidupan masyarakat tradisional Dayak,” cerita Albertus.
Kami masuk dan menulis nama di buku tamu. Siang itu terlihat beberapa anak tengah bermain berlari-larian di dalam rumah. Wajah mereka begitu cantik dan bersih khas perempuan Dayak, yang memang berkulit kuning langsat dan bermata sipit.
Anak-anak ini tampak biasa dengan kehadiran kami yang langsung sibuk memotret bagian-bagian Rumah Panjang. Di luar, terlihat beberapa tikar tempat biji padi dijemur.
“Mata pencaharian mereka kebanyakan adalah berladang dan bercocok tanam,” jelas Albertus.
Saat berada di rumah ini, Anda akan mampu merasakan ikatan kuat antar satu sama lain penghuninya. Mereka hidup dengan cara bergotong royong dan bekerja sama, karena tanpa semua itu, mereka tidak akan bisa hidup rukun dalam satu atap Rumah Panjang Saham.
Rumah Panjang Saham bisa ditempuh dengan sekira satu jam perjalanan dari Ngabang, Kabupaten Landak. Untuk mencapainya, Anda bisa menggunakan kendaraan beroda empat atau dua, dengan jalan yang sedikit berbatu. Namun, perbukitan hijau dan hutan di sekelilingnya menambah suasana petualangan saat Anda menuju rumah tradisional ini. Untungnya, sebagian besar jalan sudah beraspal, sehingga kami tidak kesulitan untuk mencapai objek wisata kebanggaan Kabupaten Landak ini.
Penasaran ingin melihat lebih dalam isi Rumah Panjang? Sila klik link berikut ini.

No comments:

Post a Comment